About Kerjaholic

Kerjaholic adalah aplikasi yang mempertemukan penyedia kerja dengan pencari kerja, baik individu maupun instansi. Kerjaholic melakukan proses pencarian dan perekrutan kerja menggunakan smartphone yang disederhanakan berdasarkan keahlian dan lokasi (real-time) masing-masing pengguna.

Aplikasi Kerjaholic merupakan solusi atas sulitnya perusahaan dalam menemukan pekerja yang ideal, begitu juga sebaliknya para pekerja untuk mencari lowongan pekerjaan yang diharapkan. Kerjaholic menyediakan layanan pencarian lowongan kerja yang tepat sasaran, lebih mudah dan cepat.

Daftar berbagai tipe pekerjaan mulai dari pekerjaan harian, paruh waktu, hingga pekerjaan tetap serta banyak macam jasa layanan baik yang membutuhkan keahlian khusus maupun yang tidak dapat diakses secara online melalui aplikasi Kerjaholic kapan dan dimana saja.